Komandan Lanal Tarempa Hadiri Upacara Pengukuhan Pengibar Bendera Pusaka Tingkat Kabupaten Kepulauan Anambas 2024

    Komandan Lanal Tarempa Hadiri Upacara Pengukuhan Pengibar Bendera Pusaka Tingkat Kabupaten Kepulauan Anambas 2024

    KEPULAUAN ANAMBAS - Komandan Lanal Tarempa Letkol Laut (P) Ari Sukmana, S.E., M.Tr. Opsla., menghadiri Upacara Pengukuhan Pengibar Bendera Tingkat Kabupaten Kepulauan Anambas 2024 yang dipimpin oleh Wakil Bupati Kabupaten Kepulauan Anambas yang akan bertugas dalam pengibaran dan penurunan bendera pada saat Upacara 17 Agustus 2024 yang mengusung tema “Nusantara Baru, Indonesia Maju”, bertempat di Lapangan Bola Sulaiman Abdullah Tarempa, Kecamatan Siantan, Kabupaten Kepulauan Anambas, Kamis (15/08/2024).

    Maksud dan tujuan kegiatan tersebut untuk memberikan rasa bangga dan memberikan rasa tanggungjawab yang besar kepada para anggota Paskibra yang akan melaksanakan tugas pada pengibaran dan penurunan bendera dalam rangka Peringatan Hari Kemerdakaan ke-79 Republik Indonesia tanggal 17 Agustus 2024. Kegiatan diawali dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya, mengheningkan cipta, pembacaan ikrar Paskibraka, pernyataan pengukuhan oleh Wakil Bupati Kabupaten Kepulauan Anambas, dan diakhiri pemberian ucapan selamat kepada anggota Paskibraka.

    Dalam amanatnya, Pembina Upacara menyampaikan Upacara Pengukuhan Pasukan Pengibar Bendera Paskibraka Tingkat Kabupaten Kepulauan Anambas Tahun 2024 dalam keadaan sehat atas nama pribadi dan atas nama institusi. Saya mengucapkan selamat kepada 26 anggota Paskibraka perwakilan dari Siswa Siswi SMA/SMK/MA yang berbeda di Kabupaten Kepulauan Anambas yang baru saja dilaksanakan pengukuhan ini adalah awal dari perjuangan adik-adik sekalian dan tidak boleh berhenti seiring dengan berakhirnya Peringatan Hari Ulang Tahun Kemerdekaan RI Ke-79 harus dijadikan fermentasi dalam kehidupan sehari-hari.

    Ketahuilah bahwa kami para orang tua sangat bangga dan percaya kalian mampu melaksanakan perintah. Kami harapkan menjaga penerus dalam pembangunan berbagai bidang di Kabupaten Kepulauan Anambas, semoga nanti dapat dikembangkan. Dalam acara peringatan hari ulang tahun Republik Indonesia ke-79 yang akan dilaksanakan pada tanggal 17 Agustus tahun 2024, selain menghadapi Upacara 17 Agustus nanti latihan-latihan ini sekiranya dapat menjadikan modal dalam bermasyarakat maupun dalam bidang pendidikan dan pada pelatih paskibraka kami ucapkan terima kasih telah membina membimbing para anggota paskibraka dari tahun ke tahun dengan semakin baik dan semakin penuh semangat, semoga Allah Subhanahu Wa ta’ala senantiasa melipatgandakan pahala untuk tim pelatih paskibraka.

    (Pen Lanal Tarempa/Hendi)

    kepulauan anambas
    Suhendi

    Suhendi

    Artikel Sebelumnya

    Lanal Tarempa Laksanakan Evakuasi Korban...

    Artikel Berikutnya

    Danlanal Tarempa Turut Meriahkan Malam Pentas...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Hendri Kampai: Indonesia Dikuasai Oligarki, Jangan Sampai Rakyat Merasa Dijajah 'Kumpeni' Zaman Now
    Hendri Kampai: Kekuasaan, Kesempatan untuk Berbuat Baik atau Kezaliman yang Menghancurkan
    Hendri Kampai: Menjaga  Euforia Harapan
    Hendri Kampai: Berkaca dari Singapura, Pelajaran Berharga untuk Indonesia

    Ikuti Kami